Star Media Nusantara Sukses Gelar The Journey of Stars X Bajawa di Depok

JAKARTAStar Media Nusantara (SMN) merupakan talent management milik MNC Group yang baru saja menggelar acara The Journey of Stars X Bajawa di Depok, pada Jumat, 1 Desember 2023.

Pada acara ini, SMN membawa talent-talent yang dimiliki untuk memeriahkan acara tersebut. Artis-artis tersebut adalah Nabila Taqiyyah, Bunga, Dimansyah, Putri Nabila, Jelita Jely, Fifian, dan Fey.

BACA JUGA:

Acara ini dibuka oleh penampilan Dimansyah dan Bunga Reyza yang membawakan single duet mereka berjudul Tukar Lalu. Aksi panggung keduanya sukses bikin netizen baper.

Kemudian Bunga Reyza tampil sendiri membawakan lagu Mau Dibawa Kemana milik Armada dan Satu-Satu milik Idgitaf. Bunga tampil stylish memakai satu set outfit denim yang terdiri dari tanktop dan juga cargo denim.

Ada juga Putri Nabila yang mengajak penonton Bajawa galau lewat lagu Tanya Hati milik Pasto. Tak sampai disitu, Dimansyah dan Nabila Taqqiyah juga ajak penonton menggalau.

“Buat teman-teman semua, pada malam hari ini kita ajak teman-teman buat galau bersama,” ucap Nabila dilanjutkan dengan lagu Menghargai Kata Rindu dan Ingin Pisah,

BACA JUGA:

The Journey of Stars X Bajawa ditutup dengan penampilan dari Jelita Jely, Fey Primadona, Fifian yang masing-masing membawakan lagu dangdut. Jelita membawakan single terbarunya berjudul Cinta Sesungguhnya dan Dumes milik Denny Caknan. Dilanjutkan dengan penampilan Fey dengan lagi nemu dan Kamu. Terakhir penampilan dari Fifian dengan lagu Rungkad.

Dari pantauan MNC Portal, penampilan para musisi ini sukses menghibur para penonton Bajawa. Tidak sedikit dari mereka yang ikut bernyanyi dan berjoget bersama saat musisi favoritnya tampil. 



Follow Berita Okezone di Google News



(van)









 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *